10 Situs Haram yang Dilarang Dibuka Saat Puasa, Cuma Bikin Dosa!

10 Situs Haram yang Dilarang Dibuka Saat Puasa, Cuma Bikin Dosa!
Puasa tidak hanya menahan godaan lapar dan haus. Puasa membuat kita harus pandai menahan diri dari segala sesuatu yang dapat membatalkan puasa kita.
Internet menjadi salah satu media yang memicu dosa. Banyak beredar di dunia maya situs-situs yang tak pantas untuk diakses ketika kita sedang puasa.
Kali ini, mau kasih kamu 10 situs dilarang yang dibuka saat puasa karena cuma bikin dosa. Kalau perlu, setelah Ramadhan berakhir pun jangan buka deh situs-situs ini!

Situs dilarang Dibuka Ketika Puasa

Sebenarnya kebanyakan situs-situs yang ada di bawah ini sudah diblokir pemerintah karena mengandung berbagai unsur yang dilarang oleh pemerintah.
Akan tetapi, bisa jadi kamu terbiasa menggunakan aplikasi VPN, sehingga situs-situs di bawah ini masih bisa kamu akses.
Jadi, situs apa aja nih yang dilarang dibuka ketika puasa?

1. Situs Porno

Situs Haram Selama Puasa 1 29799
Sumber foto: Engadget
Kalau yang satu ini enggak perlu didebatin lagi deh. Situs porno jelas-jelas enggak boleh kamu buka bahkan saat kamu enggak puasa sekalipun.
Situs yang satu ini jelas merupakan maksiat mata, lalu berubah menjadi maksiat pikiran, dan bisa-bisa berakhir dengan maksiat-maksiat yang lain.
Selain itu, film-film yang ada di situs porno juga terbukti secara ilmiah bisa merusak kinerja otak. Jadi, segera tobat, geng!

2. Situs Judi

Situs Haram Selama Puasa 2 7d9de
Sumber foto: Bitcoinist.com
Kata bang Rhoma, judi menjanjikan kemenangan dan kekayaan, namun semua bohong karena itu awal dari kekalahan dan kemiskinan.
Selain diharamkan oleh agama Islam, judi hanya akan membawa dampak buruk ke diri kita. Termasuk di dalamnya adalah situs judi.
Banyak sekali jenis situs judi yang tersedia di internet, seperti judi sepak bola, judi kartu, judi kasino, dan lain sebagainya.
Nah, kamu wajib menghindari semua judi-judi tersebut kalau enggak mau puasamu batal!

3. Situs Jual Miras/Narkoba

Situs Haram Selama Puasa 3 F4b50
Sumber foto: Medical Xpress
Untuk kamu yang belum tahu, banyak loh situs yang menjual minuman keras! Situs-situs ini tidak termasuk ke dalam situs yang diblokir oleh pemerintah.
Minuman keras diharamkan dalam Islam, jadi bahkan dalam keadaan tidak puasa pun kamu tidak boleh mengonsumsinya.
Selain minuman keras, narkotika pun dijual bebas walaupun dilakukan secara diam-diam. Untunglah pemerintah cukup ketat untuk memblokir situs-situs semacam ini.

Situs Haram Lainnya...

4. Situs Cari Jodoh

Situs Haram Selama Puasa 4 1d906
Sumber foto: Love Expands
Untuk kamu yang kerap mencari teman chat baru dengan harapan bertemu dengan jodoh, kamu harus menghentikan aktivitas itu untuk sementara.
Masalahnya, bisa jadi kita menemukan teman chat yang mengenakan busana kurang pantas. Belum lagi jika pembicaraan yang dilakukan mengarah ke arah vulgar.
Karena berpotensi menggoyahkan imanmu, mending kamu hindari deh situs-situs cari jodoh seperti ini!

5. Situs Live Streaming/Random Chat

Situs Haram Selama Puasa 5 422bf
Sumber foto: Tech in Asia
Sekarang bertebaran situs live streaming yang bisa dimanfaatkan orang untuk menampilkan kreativitas yang dimiliki.
Sayangnya, beberapa user menyalahgunakan situs-situs ini untuk memamerkan bagian tubuhnya ke orang lain.
Karena seringkali random, maka sebaiknya kamu tidak membuka situs sejenis ini karena kamu tidak akan tahu apa yang akan kamu jumpai.

6. Situs Makanan

Situs Haram Selama Puasa 6 58bc0
Sumber foto: giovannisgenuineitalian.com
Kalau sedang puasa, jangan pernah coba-coba deh buka situs makanan. Bisa-bisa, kamu tergiur lantas berniat untuk membatalkan puasamu.
Kamu baru boleh membuka situs ini seandainya kamu sedang mencari resep makanan untuk buka puasa nanti.
Tapi perlu kamu ingat, jangan sampai ketika memasak, kamu memakan masakanmu. Kan jadi batal puasanya!

7. Deep Web

Situs Haram Selama Puasa 7 817d1
Sumber foto: Medium
Terakhir adalah Deep Web. Untuk kamu yang belum tahu, Deep Web adalah situs-situs yang tidak ter-index di mesin pencari seperti Google.
Oleh karena itu, tidak sembarang orang yang bisa mengakses situs-situs ini. Lantas, mengapa ada situs seperti ini?
Karena banyak sekali aktivitas ilegal yang ada di dalamnya. Apa contohnya? Jual beli narkoba, senjata, bahkan organ manusia.

8. Situs Disturbing

Situs Dilarang Selama Puasa 8 Dc683
Sumber foto: The New York Times
Jaka sendiri heran kenapa banyak orang yang suka iseng membuka situs-situs disturbing, walau ada yang membukanya untuk sekadar mengisengi temannya.
Jenisnya pun macem-macem, ada yang foto kematian tanpa sensor, potongan tubuh, gore, penyiksaan manusia, kotoran manusia, dan hal-hal menjijikkan lainnya. Yang pasti, bakal bikin puasamu keganggu, geng!
Kalau kamu sampai nekat buka situs semacam ini di bulan puasa, bisa-bisa perutmu menjadi mual dan akhirnya terpaksa membatalkan puasamy, deh!

9. Situs Satanis

Situs Dilarang Selama Puasa 9 4b163
Sumber foto: Reason Magazine
Bulan Ramadhan sudah seharusnya dijadikan ajang untuk mendekati diri kepada Tuhan. Selain menjalani ibadahnya puasa dengan baik, kita dianjurkan untuk meningkatkan ibadah-ibadah yang lain.
Oleh karena itu, mending kamu menghindari situs-situs yang kental dengan nuansa satanis alias pemujaan kepada setan. Percaya enggak percaya, banyak loh di internet!
Kamu juga sebaiknya menghindari situs-situs yang berkaitan dengan illuminati dan fremason karena mereka banyak menggunakan simbol setan.
Bahkan di situs-situs semacam ini terdapat semacam tutorial penyembaan setan. Ingat, syirik itu salah satu dosa terbesar yang sangat dibenci sama Tuhan!

10. Situs Horor

Situs Dilarang Selama Puasa 10 21721
Sumber foto: Film Daily
Di internet juga banyak beredar situs-situs yang membahas mengenai hal-hal yang berbau horor. Dijamin, isi kontennya akan membuat buku kudukmu berdiri.
Emang apa salahnya dengan menonton konten horor di bulan puasa? Menurut Jaka, takutnya konten yang ada di dalamnya bisa menganggu konsentrasi ibadahmu. Belum lagi kalau adegan horornya berdarah-darah dan banyak adegan menjijikkan.
Kamu akan jadi mudah parno dan sering merasa ketakutan sendiri. Daripada nontonin yang begituan, mending dengerin ceramah ustad-ustad yang menenangkan hati!

Akhir Kata

Kecuali situs makanan, situs-situs yang ada di daftar ini lebih baik kamu hindari, baik ketika puasa maupun tidak.
Situs-situs tersebut jelas lebih banyak memiliki keburukan daripada kebaikan. Mending kamu manfaatkan waktumu untuk hal-hal yang lebih bermanfaat, geng!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar